Minggu, 25 Januari 2015

Untaian Benang Indah yang Kusebut Jogja

(karena sesungguhnya foto di depan jln malioboro itu  terlalu mainstream)

Hayo apa yang terlintas dipikiran kalian jika mendengar nama kota ini? Keren dengan keunikan bangunan-bangunan yang vintage?  atau keramahan dari penduduk lokal kota gudeg ini? Tapi saya mempunyai arti tersendiri dalam mendeskripsikan kota pelajar ini J Jogja adalah ibarat sebuah kotak motif batik yang dipenuhi dengan berbagai macam barang namun tetap teratur didalam kotak tersebut. Kita lihat aja, meskipun banyak pendatang yang berkunjung di kota ini, namun keseimbangan dapat tercipta antara penduduk lokal dan pendatang yang menciptakan sebuah harmoni dalam ritme kehidupan di kota ini. Oh ya di Jogja ada bangunan yang paling Epic menurut saya , yaitu Taman Sari. Bayangkan sob sebuah bekas pemandian selir selir sultan pada jaman dahulu eh sekarang dijadikan perkampungan penduduk, kurang  kreatif gimana orang Jogja dab haha. Bisa dibilang sih, kota ini mempunyai daya magis tersendiri bagi orang yang pernah mengunjunginnya, (eitss jangan mikir macem-macem dulu) magis disini adalah seolah-olah kota ini menyihir kita untuk mengunjunginnya lagi serta mengulang kenangan-kenangan indah di kota ini J.
Btw ngomong-ngomong tentang kenangan, saya juga punya kenangan di kota ini. Ya kenangan bersama si rekka.(bukan nama sebenarnya) (siapa lagi tuh yer?) ada deh pokoknya. Ya sebenarnya sih kunjungan kita ke jogja ini untuk dateng ke seminar ICONAS. Namun dengan kehendakNya , kita (saya dan rekka) kehabisan kuota seminar. Dari 15 anak yang berangkat hanya 10 yang kebagian kuota, 5 lainnya engga termasuk saya dan rekka kwkw.. alhasil kita orang ber 5 yang udah terlanjur beli tiket kereta, terpaksa nganggur di Jogja selama si 10 anak lagi ikut seminar haha. Namun ada hikmahnya sih buat saya, bisa menikmati kota Jogja sama si rekka. Dari monjali hingga taman sari, udah kami kunjungin, keliling Jogja pun kita ladenin juga dari pake TransJogja sampe motoran laksana mengerti jalanan Jogja kwkw. Bisa dibilang Jogja ini yang membuat saya berani untuk jatuh cinta lagi (siahhh taek rahh) dan rekka yang berhasil membuat saya jatuh cinta dan timbul perasaan sayang.

Dan kenangan yang ada di Jogja itu, bukanlah sebuah kenangan yang indah bagi saya, serta bukan sebagai kenangan yang buruk. (lapo yer? Ojok sok bijak cok) gini gini itu kenangan, saya ga lihat dari indah atau buruknya, tapi saya anggep sebagai sebuah potongan puzzle yang melengkapi kehidupan saya. Terima kasih ya cik, sudah mau jadi potongan puzzle koko di Jogja serta melengkapi di kehidupan koko juga :D 

selamat datang

Ruang Komunikasi

Diberdayakan oleh Blogger.

ini saya

seorang cowok yang akan menjadi pria sejati dalam arti sebenarnya

Mengenai Saya

Foto saya
Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
bismillah mewujudkan impian menjadi seorang diplomat yg jago memasak juga

Minggu, 25 Januari 2015

Untaian Benang Indah yang Kusebut Jogja
( karena sesungguhnya foto di depan jln malioboro itu  terlalu mainstream) Hayo apa yang terlintas dipikiran kalian jika mendengar na...

 
Template Indonesia | Mr.Brightside
Aku cinta Indonesia